Home Artikel Apa itu Spoof Text? Definisi, Struktur, Ciri-Ciri beserta Contohnya

Apa itu Spoof Text? Definisi, Struktur, Ciri-Ciri beserta Contohnya

0
Apa itu Spoof Text? Definisi, Struktur, Ciri-Ciri beserta Contohnya

Tahukah kamu apa itu spoof text? Tahukah kamu bagaimana cara membuatnya?

Kalau jawaban kamu tidak, jangan khawatir, desainggris.com akan menjelaskan mengenai ini untuk kamu! Makanya, yuk disimak!

Apa itu Spoof Text?

Pada dasarnya, teks ini masuk kedalam golongan narasi seperti narrative dan recount text tetapi spoof text merupakan cerita yang memiliki keunikannya sendiri. Beda dengan cerita yang lain, spoof text pasti memiliki twist yang dapat membuat orang tertawa terpingkal-pingkal!

Spoof text biasanya ditulis seakan sedang menceritakan kejadian pribadi yang lucu dan telah terjadi di masa lalu. Adegan lucu didalam spoof text memiliki unsur tidak terduga dan membuat orang kaget hingga tertawa!

Di Indonesia, mungkin spoof text ini mirip sekali dengan naskah standup comedy dimana narrative yang ditulis berunsur humor dan seakan sedang menceritakan hal yang lalu.

Struktur dari Spoof Text

Sama seperti narasi lain, spoof text juga mempunyai strukturnya sendiri!

Struktur ini dibuat agar ceritanya bisa disampaikan dengan runtut dan diakhir kalian dapat menyampaikan unsur yang tidak terduga agar orang bisa tertawa!

Nah, berikut struktur dari spoof text:

  1. Orientation

Orientation atau orientasi ditulis sebagai pembuka. Pada bagian ini, kalian diminta untuk memperkenalkan cerita yang kamu buat. Seperti latar tempat atau waktu dimana cerita ini berlangsung, karakter utamanya dan juga alur dari ceritanya.

2. Event

Setelah orientation, kalian bisa masuk ke bagian event atau peristiwa! Bagian ini ditulis untuk memaparkan bagian inti atau kejadian dari peristiwanya. 

Tetapi, pada bagian ini, lebih baik kalian menulisnya seakan peristiwanya terjadi sesuai keinginan kamu dan berjalan dengan wajar agar pembaca tidak dapat memprediksi apa yang terjadi.

Biasanya, bagian ini ditulis secara kronologis (dari yang terjadi paling awal sampai terakhir) sehingga pembaca dapat mengerti ceritanya dengan baik.

3. Twist

Kita sekarang memasuki hal yang membuat tulisan ini menjadi spoof text yaitu bagian twist! Twist merupakan bagian yang seharusnya tidak dapat ditebak oleh pembaca dan dapat membuat mereka tertawa! 

Twist ditempatkan dibagian terakhir agar menimbulkan efek shock (yang tak terduga) nan lucu untuk para pembaca.

 

Ciri-Ciri Spoof Text

    1. Menggunakan past tense (kalimat lampau).
    2. Diceritakan dalam kronologi yang berstruktur.
    3. Menggunakan keterangan waktu.
    4. Mengenai pengalaman seseorang yang lucu.

 

Contoh Spoof Text

Small Donations

Orientation:

Ed Chlorine was an unsociable person. He had been living in this small city for so long, yet he knew no one but his family—who lived separately from him.  His neighbor used to try to approach him, but he would never open the door. And so, the neighbor has been ignoring him for years now.

Event:

One day, someone knocked on his door. Ed was surprised because after such a long time, there was someone visiting him, and so he curiously opened the door and found himself face to face with his grandson. Minutes had passed but no one had spoken up, they were both silently eyeing each other until Ed cleared his throat and asked, “What do you want?” His grandson that had been surprised finally come to his sense and said, “Ah… Yes, grandpa. I want to ask you whether you want to make a small donation towards the local swimming pool–“ but before his grandson could continue, Ed cut him off by nodding his head, and then disappearing behind his door, leaving the—now happy grandson in front of his door.

Twist:

After a few second, Ed came back with a glass of water, he looked at his slightly sweaty grandson in front of him and gave the glass to him. His grandson gladly accepted it and quickly drank the water. Ed looked quite shocked, but he just stood there motionless. After drinking it, his grandson gave the glass back and thanked him. Ed then eyed his grandson, made his way behind his door and locked the door. His grandson was surprised but quickly knocked on Ed’s door and said, “Wait, grandpa! But how about the donation?” Then he heard Ed yelling behind his closed door, “You just drank it!”

Nah, itulah pembahasan singkat beserta contoh dari spoof text! Semoga menghibur ya!

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here