Tingkatkan Kemampuan Berbicara Bahasa Inggrismu dengan 4 Tips Praktis ini

1304

 

Dalam mempelajari suatu bahasa, kita tidak hanya harus mempelajari tata bahasa nya (seperti grammar) atau teorinya saja, loh! Kita juga harus mempelajari bagaimana cara melafalkan atau berbicara dengan bahasa tersebut.

Kenapa seperti itu? Karena, pada dasarnya, suatu bahasa dipakai untuk berbicara secara lisan. Baik itu secara formal atau informal.

Nah, maka dari itu, kampunginggris.com akan memberikan 4 tips praktis nih untuk teman – teman agar kemampuan berbicara Bahasa Inggris kalian meningkat!

Apa saja tipsnya? Yuk disimak!

 

  • Cari Lawan Bicara

 

Saat sedang mempelajari suatu Bahasa, sangat penting bagi kamu untuk terus berlatih berbicara dengan Bahasa tersebut. Maka dari itu, pasti akan menyenangkan, bila kamu mempunyai lawan bicara atau partner yang dapat mendampingimu untuk berbicara Bahasa tersebut!

 

Kamu bisa menemukan partner berbincang dengan Bahasa Inggris dari berbagai tempat! Contohnya, teman sekolah, guru, keluarga. Tetapi, kami saranin sih untuk join program les seperti desainggris.com ini! 

 

Karena jika kamu mengikuti program les, maka kamu akan mempunyai pembimbing yang bisa membantumu untuk terus meningkatkan skill Bahasa Inggrismu. Jadi kamu tidak akan salah lagi deh!

 

 

  • Berbicaralah dengan Diri Sendiri

 

Jika kamu tidak bisa menemukan lawan bicara yang pas, boleh banget nih ikuti opsi ini! Memang terdengar aneh ya untuk berbicara sendiri, tetapi percaya deh, kalau kamu terus berlatih berbicara dengan Bahasa Inggris dengan diri sendiri , lama – lama kamu akan terbiasa!

 

Kekurangan dari point ini adalah tidak ada seseorang yang bisa membantumu dalam membenarkan hal yang salah. Jadi, kamu tetap harus selalu research bagaimana suatu kata dilafalkan.

 

Saran dari kami sih, lebih baik kamu melakukan poin ini diiringi dengan melakukan poin sebelumnya juga. Jadi, Bahasa Inggris kamu bisa lebih kece!

 

 

  • Biasakan Mendengar Percakapan Bahasa Inggris

 

Hal ini penting sekali dalam mempelajari suatu Bahasa. Dengan membiasakan diri mendengar Bahasa Inggris, kamu akan lebih cepat untuk menangkap arti dari kalimat yang dibicarakan.

 

Selain itu, kalau kamu melakukan hal ini, kamu juga jadi bisa tahu bagaimana cara pelafalan suatu kata dengan benar! 

 

Poin ini bisa dilakukan dengan banyak cara kok! Dari menonton video YouTube, streaming podcast sampai sedasar mendengarkan lawan bicaramu saat ia berbicara. 

 

Jadi, apakah kamu sudah melakukan poin ini sebelumnya?

 

 

  • Baca dengan Keras

 

Saat kamu mempelajari suatu Bahasa, kamu pasti harus mempelajari teori dan cara membacanya juga! Nah, saat kamu mempelajari teorinya atau sedang membaca teks bertuliskan Bahasa Inggris lainnya – usahakan untuk membacanya dengan keras.

 

Gak harus diteriaki kok, cukup dengan kamu gumamkan saja, atau pikirkan cara bicaranya di otak kamu. 

 

Jika kamu sering melakukan hal ini, pastinya kamu akan terbiasa ngomong dengan Bahasa Inggris dan bisa melafalkannya dengan baik!

 

Pesan dari kami, jangan mengasumsi bagaimana sebuah kata dilafalkan. Karena cara pelafalan dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia itu sangat berbeda loh! Jadi, yuk, coba buka Google Translate, ketik kata yang dicari dan dengarkan pelafalannya!

Itu dia 4 tips praktis yang dapat kamu terapkan! Jika kamu tekun Belajar Bahasa Inggris serta melakukan tips ini, kami yakin Bahasa Inggris kamu akan makin kece nih! Jangan menyerah ya, teman – teman! 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here