Home Artikel 7 Istilah dalam Bahasa Inggris yang Wajib Warga Twitter Ketahui!

7 Istilah dalam Bahasa Inggris yang Wajib Warga Twitter Ketahui!

0
7 Istilah dalam Bahasa Inggris yang Wajib Warga Twitter Ketahui!

Apakah salah satu dari kamu ada yang menjadi warga setia twitter?

Kamu tahu ga sih kalau di twitter ada banyak istilah yang menggunakan bahasa inggris? Ada beberapa yang mungkin sudah lazim di telingamu, atau mungkin ada juga yang terdengar asing.

Nah!! Artikel kali ini akan membahas 7 istilah dalam bahasa inggris yang wajib warga twitter ketahui!

  1. Ava

Ava atau kepanjangan dari avatar adalah istilah yang bisa kamu gunakan untuk menyebut profil picture twittermu. Jadi kalau ada yang sedang membicarakan ava, itu artinya mereka sedang membicarakan foto profil.

  1. Rep

Rep ini singkatan dari reply atau balasan.

  1. Nder

Kalau di online shop kita menyebut pembeli atau penjual yang tidak kita kenal dengan sebutan sist, kalau di dunia twitter nih biasanya manggilnya nder atau sender. Nah berhubung sender artinya pengirim, jadi istilah ini diberikan kepada si pengirim atau pembuat tweet di twitter.

  1. Menfess

Istilah yang wajib kamu ketahui selanjutnya adalah menfess, atau mention (menyebut) dan confess (Mengaku). Istilah ini biasanya digunakan untuk akun yang memperbolehkan followers nya untuk mengakui atau mengungkapkan sesuatu tanpa menyebutkan nama mereka.

  1. Thread

Thread adalah istilah yang digunakan warga twitter untuk merujuk kepada tweet berantai. Tweet berantai ini biasanya berisi pesan bersambung yang tidak cukup untuk dijadikan satu tweet saja.

  1. Mutual

Istilah yang satu ini pasti nggak asing deh buat kamu si warga twitter. Istilah ini biasanya digunakan untuk orang yang ingin mencari teman baru untuk saling follow atau mengikuti di twitter.

Jadi kalo kamu liat ada orang yang nge-tweet, “Ada yang mau mutualan?” itu artinya dia mencari teman baru untuk saling mengikuti akun twitter.

  1. TIA

Ada orang yang pernah menggunakan TIA di tweet nya, lalu ada yang membalas, “TIA itu maksudnya apa? Nama orang kah?”

Nah! Kamu wajib tahu nihh kalo TIA itu singkatan dari Thanks in Advance yang memiliki arti “Terima kasih sebelumnya”. Jadi jangan sampe kamu ngira TIA ini nama orang lagi, ya!

Itu dia 7 Istilah bahasa inggris yang wajib warga twitter ketahui!! Sekarang kamu siap dehh untuk berselancar di dunia twitter.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here